Tulisan Artikel Juara Kedua Lomba Blog Nasional KKIP dengan tema ” Imajinasi anda mengenai Industri pertahanan Nasional 10 tahun yang akan datang.

” oleh Muhammad Iqbal

 

*Bagian 6


Singapura hingga USA minati peluru buatan Pindad, nama besar dan reputasi yang dimiliki PT Pindad membuat mereka punya klien dari seluruh dunia. Salah satunya peluru berkaliber 5,56 mm, 7,62 mm, dan 9 mm yang tak hanya untuk kebutuhan TNI-Polri tapi diekspor ke mancanegara. Negara Seperti Singapura, Filipina, Bangladesh hingga USA kepincut dengan produk tersebut.

 

Salah satu keandalannya dari presisi dengan target serta cocok dengan sejumlah jenis senjata. Peluru Pindad pun sudah melewati uji kelayakan badan internasional yaitu dengan adanya sertifikat ISO 9001 dari SGS Yearsly-International Certification Service Ltd di Inggris.

Malaysia dan Oman, peminat Panser Anoa, Tak hanya peluru saja, produk Pindad yang cukup terkenal adalah Panser Anoa selaku alutsista unggulan. Beragam tipe sudah laris manis dalam satu dekade terakhir. Negara pemesanan datang dari kerajaan Oman hingga Malaysia.

 

 

Keunggulan Panser Anoa yaitu punya harga terjangkau tapi kualitas mumpuni. Sudah melewati standar yang ditetapkan NATO yaitu level III, khususnya ketahanan dari serangan dan pertempuran. Bahkan ada sebanyak 350 unit Panser yang digunakan oleh PBB adalah Panser Anoa buatan Pindad. Terbaru ialah Panser Anoa dengan mengusung Kanon kaliber 20 mm dan berjenis IFV (Infantry Fighting Vehicle).

Terakhir yang diminati punya Pindad adalah senapan yang mampu melakukan serangan hingga ke pos musuh. Senapan tersebut dipesan dari Singapura hingga Afrika. Jenis senjata mulai dari senjata serbu (SS1-Series), Senapan sniper, (SPR-1), Pistol (P-1 dan P-2, Revolver, senapan Sabhara (untuk polisi), senapan penjaga hutan, dan pistol Magnum. Lalu ada juga seperti peluncur granat dan pelindung tubuh dari serangan atau tembakan dari musuh.

Karena kelengkapan produk yang dimiliki oleh Pindad, ada banyak dari militer, kepolisian hingga jaringan khusus berburu yaitu Cabelas’s meminati produk Pindad. Negara ASEAN, Afrika hingga USA jadi pelanggan setia produk buatan Pindad tersebut.

Segala pemenuhan kebutuhan industri pertahanan nasional kini sedang dirintis secara serius dan profesional. Dukungan penuh pemerintah seakan membuat industri pertahanan RI terus maju, bukan hanya bisa memperkuat armada pendukung TNI tapi juga menarik minat sejumlah negara menggunakannya.

 

 

Tinggal saja transfer teknologi dan pengetahuan dalam pengembangan industri pertahanan berbasis masa depan. Saat ini sudah banyak yang dikembangkan dan sebagian besar sudah dalam bentuk purwarupa. Tinggal proses produksi massal dan jadi jajaran alutsista kebanggaan RI.

 

Translate »